Husni Merza: Maulid Nabi Tolak Ukur Evaluasi Kedekatan Diri Dengan Rasul


SIAK-Wakil Bupati Siak, Husni Merza berharap momentum Maulid Nabi di tahun ini dan tahun berikutnya dijadikan sebagai tolak ukur untuk mengevaluasi kedekatan diri dengan Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wassalam (SAW).

Harapan tersebut disampaikannya saat memberikan sambutan pada Peringatan Maulid Nabi Muhammad Shalallahu ‘Alaihi Wassalam (SAW) 1445 H/2023 M, di Masjid Sultan Syarif Hasyim Komplek Islamic Center, Rabu (28/9/2023).

“Seberapa dekatnya kita dengan tauladan kita ini, berapa banyak sudah sunah-sunahnya yang kita laksanakan. Dan berapa banyak pula yang belum kita ketahui, ini yang menjadi evaluasi kita” sebutnya.

Dalam kesempatan ini, Wabup Husni juga mengharapkan seluruh ASN yang hadir terutama siswa, untuk terus menggali pengetahuan tentang sunah Nabi yang belum pernah dilaksanakan. Karena 63 tahun usia Rasullullah semua itu penuh dengan hikmah.

“Tak ada orang yang memberikan teladan sedetil teladan yang diberikan oleh Rasulullah. Gerak-geriknya, perkataannya dan diamnya itu menjadi sunah dan teladan bagi kita” ungkapnya.

Lebih lanjut, Wabup Husni juga mendoakan yang hadir pada kesempatan ini agar semakin mencintai rasulnya. Karena Rasul lah yang akan membantu umatnya di akhirat kelak dengan syafaatnya.

“Jadi yakinlah dan niatkanlah bapak-ibu sekalian, duduk kita disini bahagian dari pada cinta kita kepada Nabi Muhammad Shalallahu ‘Alaihi Wassalam. Sehingga nanti kita masuk ke dalam golongan orang yang mencintainya, dan kita akan bersamanya nanti di surga jannatun na’im” pungkasnya.(red)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca