Muhammad Arum SE: Kesadaran Masyarakat Terkait Covid-19 Cukup Tinggi


SIAK-Upaya bersama yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Siak dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Siak hingga di tingkat kecamatan sangat baik. Hal ini dilakukan agar tidak bertambahnya angka masyarakat yang terkena Covid-19.

Di satu sisi, segala upaya yang dilakukan pemerintah bersama instansi lainnya juga mendapatkan apresiasi sejumlah pihak. Dan langkah yang dilakukan ini diharapkan terus dilanjutkan hingga angka pengurangan korban Covid-19 bisa turun melandai.

Anggota DPRD Kabupaten Siak dari partai Demokrat Muhammad Arum SE menilai, kesadaran masyarakat Kabupaten Siak terkait adanya wabah Covid-19 cukup tinggi. Hanya saja, menurut dirinya, masyarakat terkadang terpaksa harus beraktivitas demi memenuhi kebutuhan hidup mereka.

“Upaya yang dilakukan pemerintah sangat baik. Hal ini terlihat sejumlah tempat yang memiliki kerumunan massa, langsung diperingati oleh aparat, agar tidak berkerumun. Masyarakat juga sadar akan kepatuhan mereka terhadap protokol kesehatan Covid-19. Namun masyarakat juga harus memenuhi kebutuhan hidup mereka, sehingga kadang mereka lalai dalam menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). Namun itu bukan alasan untuk tidak mematuhi Prokes yang ada,”jelasnya.

Arum juga menyampaikan agar masyarakat selalu mematuhi Prokes yang diterapkan, karena mencegah jauh lebih baik dari mengobati.

“Saya mengajak dan menghimbau kepada seluruh masyarakat, agar tetap menjaga kesehatan dan juga tetap patuh pada Prokes yang ada. Karena mencegah sesungguhnya jauh lebih baik dari pada mengobati. Kalau udah terkena kita jadi repot,”pungkasnya.(BN)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca