LUBUK DALAM – Calon Wakil Bupati Siak Sujarwo dikenal sebagai pejuang kepentingan masyarakat dan sosok bersahaja, selama menjadi anggota DPRD Siak khususnya hal yang berkaitan dengan komisi I dan Komisi II sudah banyak aspirasi masyarakat berhasil diperjuangkan, contohnya dibidang pendidikan.
Hal ini disampaikan oleh Anggota DPRD Siak Holoan pada kampanye dialogis Pasangan Calon Bupati Siak Said Arif Fadillah dan Sujarwo, Sabtu (7/11/20) di belakang pasar lama Rawang Kao, Kecamatan Lubuk Dalam.
“Bapak Sujarwo ini periode ke dua Anggota DPRD Siak satu komisi dengan saya, beliau Ketua Komisi II. Periode pertama beliau Ketua Komisi I, beliau serius memperjuangkan masyarakat, waktu di komisi I ia getol memperjuangkan nasib guru honorer, dan itu berhasil,” kata Holoan.
“Sujarwo ini orangnya bersahaja, siapa aja ia ajak berteman, mudah ditemui masyarakat. Bapak Ibu semua bisa buktikan, kapan kita butuh bisa mudah menghubungi dia,” ujar Holoan
Dalam kampanye dialogis itu, Sujarwo memaparkan visi dan misinya bersama Said Arif Fadillah maju sebagai kontestan Pilkada Siak. Khusunya di bidang pertanian, ia berjanji akan membina petani dan menggulirkan bantuan, khususnya kelompok tani nanaman pangan serta di sektor perkebunan.
“Kalau orang Jawa sama Batak ini sama, suka berkebun dan berladang, betolkan. Ini harus kita dukung, kita siapkan program bantuan alat pertanian, bantuan bibit dan pupuk. Hal itu penting untuk meningkatkan produksi pertanian kita,” kata Sujarwo.(rls)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.