Tim Taekwondo Kecamatan Kandis Raih 5 Emas Di Ajang Kejuaraan Taekwondo Andalan Cup 1


KANDIS-Tim atlet Taekwondo Kecamatan Kandis yang mengikuti ajang Kejuaraan Taekwondo Andalan Cup 1 yang dilaksanakan di Kota Pekanbaru ternyata membuahkan hasil. Dari 21 atlet yang ikut dalam event tersebut, sebanyak 10 orang atlet meraih prestasi yang membanggakan.

Event yang dilaksanakan di Pekanbaru pada tanggal 15 hingga 17 November 2019 tersebut, dipusatkan di GOR Tribuana Pekanbaru. Dan atlet yang terlibat dalam event tersebut berasal dari Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Jambi.

Pada event itu, Tim atlet Taekwondo Kecamatan Kandis meraih hasil 5 Emas, 1 Perak dan 4 perunggu. Berikut nama-nama 10 atlet Taekwondo yang meraih medali dalam event tersebut:

Emas

-Aldi Maikel – 2 Emas
-Paskha Pratama – Emas
-Emillio Niccol- Emas
-Erikson Panggabean – Emas

Perak
-Repiana Dea

Perunggu

-Nicolas Carlos
-Faril Pirwanhadi
-Murniati, dan
-Danil Lase

Menanggapi prestasi yang diraih oleh Tim Taekwondo Kecamatan Kandis ini, Camat Kandis H Irwan Kurniawan S.Sos MM kepada media ini Senin (18/11) mengucapkan apresiasi atas prestasi tersebut.

“Alhamdulillah, di cabang olah raga Taekwondo ini kita Kecamatan Kandis kembali meraih prestasi. Dimana Tim Taekwondo kita meraih 5 Emas 1 Perak dan 4 perunggu. Saya mengucapkan terima kasih kepada pembina, pelatih dan semua atlet yang telah mengharumkan nama Kecamatan Kandis ini. Saya sangat mengapresiasi prestasi ini,”katanya.

Dihubungi via pesan singkat WhatsApp, Pelatih Taekwondo Kecamatan yaitu Sabeum Nim Andreas Nico yang didampingi oleh asisten pelatihnya Sabeum Dio Ramadhani menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung Tim Taekwondo Kecamatan Kandis ini.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena perolehan hasil prestasi ini. Terima kasih kepada Upika Kandis serta jajarannya, terima kasih juga kepada Pembina Taekwondo Kecamatan Kandis Pak Aipda Rio DJ Saragih dan seluruh lapisan masyarakat juga orang tua yang sudah mendukung penuh kegiatan kami ini,”kata Andreas Nico.

Baca Juga  TP PKK Siak Distribusikan 100 Paket Sembako Untuk Dhuafa di Koto Gasib dan Bungaraya

Selain rasa terima kasih, Andreas Nico juga menyampaikan harapannya kepada atlet Taekwondo yang dilatihnya tersebut.

“Harapan saya yaitu kedepannya para atlet kita bisa lebih siap dan lebih meningkatkan lagi prestasinya,”imbuhnya.(BN)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca