Bupati Siak H.Syamsuar menghadiri acara peringatan Hari Koperasi Tingkat Nasional


SIAK,Mandiripos.com-Bupati Siak H.Syamsuar menghadiri acara peringatan Hari Koperasi Tingkat Nasional Kabupaten Siak yang pusatkan di Halaman Asrama Haji Siak,Kamis(6/9/18).

 

 

Dihadapan Bupati Siak H.Syamsuar serta tamu undangan yang hadir,Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Wan Fajri Auli menyebutkan,peringatan hari koperasi ke 71 merupakan momen koreksi untuk khusus memajukan koperasi demi tercapainya kesejahteraan dan pemerataan.menurut dia, sesuai dengan tema”Penguatan Koperasi Mendukung Ekonomi Nasional”  bertujuan untuk meningkatkan kolaborasi agar koperasi lebih berkembang dan saling bekerjasama  antar sesama koperasi untuk membangun perubahan dengan membangun sinergi bisnis koperasi dan memodernisasi, manajemen koperasi dan bisa mengetahui kinerja koperasi dalam satu periode tertentu sebagai gambaran koperasi dan pengembangan koperasi.

 

“kami mengharapkan agar dengan Hari Koperasi Tingkat Nasional ke 71 di Kabupaten Siak ini, bisa memberikan kemajuan serta perubahan dalam memajukan Koperasi untuk saling bersinergi dalam menumbuh kembangkan usaha masyarakat,sehingga bisa meningkatkan oerekonomian masyarakat”,kata Wan Fajri Auli.

 

 

Senada dikatakan oleh Bupati Siak Syamsuar,Peringatan hari koperasi ke 71 juga dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada Camat,pengurus koperasi maupun kepala desa dan koperasi berprestasi di tingkat nasional.menurut orang nomor satu di siak tersebut,hal itu membuktikan bahwa koperasi di siak telah mengalami peningkatan serta bertumbuh kembang dalam memajukan usaha masyarakat dalam membantu untuk meningkatkan perekonomian masyarakat melalui usaha.ia juga berharap nantinya

kedepan semakin banyak koperasi  di kabupaten siak yang semakin berkembang,tentunya koperasi yang bisa memberikan SHU yang lumayan kepada masyarakat.

 

 

 

“Saya sampaikan kepada yang hadir,sebenarnya riau ataupun siak ini banyak kesempatan peluang yang bisa kita manfaatkan.yang terpenting adalah komunikasi dan kerja sama yang baik dengan semua steak holder.itu juga dikarenakan  banyaknya peluang untuk usaha yang bisa dimanfaatkan.hal seperti ini dari koperasi  harus mencari tau tentang adanya akses maupun informasi yang bisa dikembangkan  untuk kemajuan koperasi dalam mensejahterakann masyarakat.sesuai dengan kepentingan dan bidang usaha masing masing.jangan sampai peluang daerah  itu dimanfaatkan oleh orang lain”,terangnya.

Baca Juga  Baznas Siak Terima Kunjungan Kerja Baznas Kabupaten Pesisir Selatan-Sumbar

 

 

Bupati syamsuar juga berharap kedepan agar melalui dinas Koperasi dan Umkm agar dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat agar masyarakat mendapatkan banyak ilmu serta informasi guna mengembangkan usahanya, sehingga ekonomi masyarakat jadi semakin bagus serta bisa meningkatkan peluang peluang yang ada didaerah ini yang tujuan pada akhirnya bisa meningkatkan ekonomi masyarakat.

 

 

Sebelumnya dilakukan penyerahan penghargaan oleh Bupati Siak H.Syamsuar kepada kategori Koperasi Produsen  terbaik tingkat nasional kepada koperasi kebun sawit harapan dari kecamatan kerinci kanan, kategori koperasi  pertama tingkat kabupaten yaitu koperasi tinera jaya kecamatan sungai apit,koperasi berprestasi ll  tingakt kabupaten  dari koperasi  siak sejahtera kecamatan kandis,kategori koperasi berprestasi lll tingkat kabupaten dari koperasi KUD karya maju kecamatan dayun,Kategori koperasi RAT Tercepat tingkat kabupaten dari koperasi islamic center madinatul ulum kecamatan siak,kategori koperasi sisa hasil usaha terbesar tingkat kabupaten (KOPKAR IKPP) kecamatan Tualang,kategori koperasi omset terbesar tingkat kabupaten (KUD Tunas muda) kecamatan dayun,Kategori camat peduli koperasi atas nama Andi Putra Camat Pusako,kategori penghulu Kampung peduli koperasi atas nama H.Ridwan Harahap penghulu kampung gabung makmur kecamatan kerinci kanan,kategori petugas penyuluh lapangan terbaik tingkat kabupaten atas nama Titik Hidayat Ppkl kerinci kanan.(rls)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca