Aneh…..Tertimpa Kayu, Tiang Listrik di Olak Roboh


SIAK,Mandiripos.com-  Untuk membantu PLN Rayon Perawang  memasang tiang listrik di sepanjang jalan Kampung Olak Kecamatan Sungai Mandau, masyarakat setempat bergotong royong untuk membersihkan pohon pohon yang menghalangi tiang listrik beserta kabel di sepanjang titik tempat pemasangan tiang listrik berlangsung.

 

Sedang asik bergotong royong masyarakat memotong sebuah kayu dan cabang berukuran besar, alhasil, kayu tersebut  jatuh mengenai tiang listrik dan tiang tersebut roboh serta jatuh ketanah dan tiang hancur terbelah dua, Kamis kemarin (26/10/2017)

 

Uniknya, meskipun tiang listrik terbelah dua, namun kabelnya masih tergantung kokoh menyambung ke kabel lain.

 

Penghulu Kampung Olak Kecamatan Sungai Mandau Amrin membenarkan kejadian tersebut. Ia mengakui bahwa itu murni kecelakaan

” Ya bang, kami warga mengaku semangat bahwa listrik akan masuk ke kampung Olak, makanya kami semangat untuk gotong royong, namun terjadi lah kecelakaan tersebut,” jelas Amrin kepada Mandiri pos.com, Selasa (31/10/2017) Melalui selulernya

 

Amrin menambahkan bahwa saat ini dirinya bersama masyarakat dan pihak PLN sedang bergotong royong untuk memperbaiki tiang tersebut, sementara kondisi kabelnya masih tergantung gantung

” Kita berharap tiang ini secepatnya diperbaiki dan kampung kami mulai dialiri listrik,” harapnya

 

Menanggapi persoalan tersebut, manager PLN Rayon Perawang Endryaz Pratama, Selasa (31/10/2017) mengatakan bahwa telah terjadi kecelakaan tiang listrik tumbang, satu tertimpa pohon dan satu lagi kecelakaan ditabrak mobil Sabtu kemarin (29/10/2017)

” Kedua tiang listrik sedang dilakukan perbaikan dibantu warga,” sebut Iwan panggilan sehari hari

 

Terkait tiang listrik tertimpa kayu dan roboh terbelah dua di Kampung Olak, Iwan menjawab  bahwa Konstruksi tiang jaringan tegangan menengah sesuai standar PLN

Baca Juga  Wakil Bupati Siak Buka Rapimda 1 Pemuda Muhammadiyah Kab Siak.

” Itu sesuai standar PLN bang dan secepatnya kita melakukan perbaikan dibantu juga sama warga,” tegasnya (Jabrix)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca