Tangani Aksi Balap Liar, Jam 2 Malam, Unit Lantas Polsek Bagan Sinembah masih Patroli


BAGAN BATU – Aksi balap liar yang kian meresahkan pengguna jalan dan juga masyarakat yang berada di sekitaran Jalan Lintas Riau – sumut, tepatnya di Jalan Jendral Sudirman Bagan Batu, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, Riau, telah di tangani oleh oleh Unit Lantas Polsek Bagan Sinembah.

Penanganan aksi balap liar di jalan raya ini di lakukan oleh Unit Lantas Polsek Bagan Sinembah dengan melaksanakan Patroli di lokasi rawan aksi balap liar.

Kanit Lantas Polsek Bagan Sinembah, AKP Syaf Yandra SH, Sabtu (30-01-2021) menyampaikan bahwa sudah banyak warga yang resah dengan adanya aksi balap liar tersebut, bahkan laporan warga juga sudah sampai kepada pihaknya.

” Unit lantas Polsek Bagan Sinembah pada malam ini jam 2 dini hari masih laksanakan giat pattoli di wilayah yang rawan balap liar,”ungkap kanit.

Kanit menjelaskan, Bahwa patroli ini rutin dilakukan setiap hari, tidak hanya menjelang malam minggu atau hari libur saja untuk mencegah adanya balap liar ataupun gangguan kamtibnas lainnya.

” Kami berpesan kepada para pemuda jangan sampai melakukan balap liar. Selain menyebabkan kecelakaan lalu lintas yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain, balap liar juga meresahkan warga,”katanya.ris

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca