IWO Rohil Kutuk Pelaku Pembakaran Rumah Wartawati Di Kabupaten Kampar


ROKANHILIR-Ketua PD Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Rokan Hilir,Indra Kurniawan Akbar mengutuk keras pembakaran rumah milik salah satu Wartawati media Online Www.Kriminalitas.Com di Kabupaten Kampar, NS (Bunda Rani) oleh oknum tidak dikenal (OTK) baru-baru ini.Sabtu (26/12).

“Kami Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online Kabupaten Rokan Hilir sangat mengutuk atas kejadian yang dialami Bunda Rani ini adalah sebuah pembunuhan demokrasi diera Digital saat ini”Sebut Indra.

Dirinya juga meminta pihak kepolisian Resor Kampar dapat mengusut agar tidak muncul persefsi negatif dalam penegakan hukum di Kabupaten Kampar khususnya dan Provinsi Riau umumnya.

“Atas nama seluruh Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Rokan Hilir mendesak Polda Riau dalam hal ini Kepolisian Resor (Polres) Kampar untuk dapat membongkar persoalan peristiwa tersebut dan pelaku dapat ditangkap dan diadili sesuai undang-undang yang berlaku di Republik Indonesia,”Tegasnya.

Dilanjutkan Indra karena tindakan tersebut sangat tidak bermoral apalagi dan sangat biadab jadi atas dasar Solidaritas sesama Jurnalis kami berharap kejadian serupa tidak terjadi lagi dengan cara tertangkap pelaku harus diadili dengan tegas dan dalang atas peristiwa tersebut juga harus dihukum setimpal.

“Bukan hanya pelaku saja tetapi dalang dari peristiwa ini juga yang harus di kejar oleh aparat penegak hukum sehingga kejadian seperti ini tidak akan terulang kembali,”Ketus Indra.

Dalam kesempatan itu Indra berharap kepad SeluruhTim Inafis dan Forensik Polres Kampar, dalam melakukan olah TKP secara maksimal sehingga proses pengungkapan pembakaran rumah wartawati ini segera terbongkar.(Ndri)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca