Baganbatu – miris betul nasib tiga keluarga kurang mampu ini yang tinggal menetap di Gang Mukti Dusun Teladan Jaya kepenghuluan Bagan Batu, pasalnya meskipun pemerintah telah menggelontorkan bantuan yang jumlah sangat besar untuk warga yang terdampak covid 19 namun ironisnya ketiga keluarga ini tidak menerima bantuan sama sekali.
Pantauan di lokasi Sabtu (16/5/2020) petang menyebutkan bahwa 2 dari 3 keluarga ini menempati rumah yang terbuat dari anyaman batang kelapa sawit, berlantai tanah, tidak ada listrik, tidak ada kamar mandi dan toilet, bahwa tempat memasak juga jadi satu dengan ruang tidur, dengan ukuran yang sangat kecil dengan kondisi jauh dari kata layak, sehingga sangat pantas rasanya ketiga keluarga ini mendapatkan bantuan dampak covid 19 terlebih ketiga kepala rumah tangga pekerjaan sehari-harinya hanya buruh serabutan dengan penghasilan yang tidak menentu.
“Suami saya, suami Adek saya ini dan suami bu Rina kerjaan mocok-mocok (buruh serabutan) kadang ada kerjaan kadang enggak, penghasilan kami tidak menentu apalagi dengan kondisi saat ini kami memang sangat kesulitan, kami sangat butuh bantuan tapi sudah bertahun-tahun kami tinggal di sini tapi belum pernah sekalipun dapat bantuan dari pemerintah, “demikian keluhan ini di sampaikan Ayu salah 1 dari tiga warga tersebut diatas yang belum pernah tersentuh bantuan.
Melihat kondisi keluarga yang memang memprihatinkan ini yang sebelumnya diposting di dalam grup WA, Hermansyah, Penggerak Jaminan Sosial Indonesia bersama Tim Sumber, Tim Peduli Covid 19 Bagan Sinembah , Ketua IWO Rokan Hilir Indra Kurniawan Akbar, langsung turun ke lokasi mengecek keadaan sembari donasi berupa sembako.
“memprihatinkan kondisi mereka ini seharusnya keluarga seperti ini yang dibantu karena mereka ini memang sangat membutuhkan uluran tangan, lha ini aneh mereka-mereka bisa tidak dapat bantuan dampak covid – 19, kita sepakat untuk membantu mereka supaya ringanlah beban hidupnya, mereka ini, “ungkapnya.
Dilanjutkan Herman, pihaknya dari Tim Sumber sendiri sudah memiliki rencana untuk memperbaiki 2 dari 3 rumah warga tersebut yang kondisinya memang sangat memprihatinkan,
” nanti kita akan carikan solusi untuk mereka, mudah-mudahan rumah mereka bisa kita bedah dan perbaiki agar lebih layak, ini akan saya sampaikan kepada tim untuk segera dapat direalisasikan tapi kalau untuk listriknya inshaallah dalam beberapa hari ini akan kita pasang, ” pungkasnya.(Ind).
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.