Baganbatu — Sebagai garda terdepan yang ikut andil dalam mengawasi berjalalannya program pemerintahan presiden republik Indonesia Joko Widodo di daerah, Dewan Pimpinan Cabang Projo Rokan Hilir mendesak sekaligus menantang bupati Rokan Hilir untuk totalitas dalam upayanya memutus mata rantai penyebaran virus covid 19 di wilayah Kabupaten Rokan Hilir.
“Kami minta Bapak Bupati agar berkonsentrasi penuh dalam dalam penanggulangan pemutusan matarantai penyebaran covid 19 di kabupaten Rokan Hilir yang kita cintai ini dan mengingat Wilayah Rohil ini kan berbatasan langsung dengan propinsi Sumatera Utara yang sudah termasuk Zona merah, kita harus tetap waspada tetapi kita jangan panik menghadapi pandemi covid 19 ini, “Kata ketua DPC Projo Rokan Hilir, Rusberia Purba saat ditemui media ini di Posko peduli covid 19 Cafe Nostalgia Bagan Batu, Selasa 7/4/2020.
Selain itu DPC PROJO Rokan Hilir juga meminta kepada seluruh kepala desa agar serius menyikapi surat edaran menteri desa PDTT no. 8/2020 tentang desa tanggap covid 19 dan penegasan padat karya tunai desa juga menginstrusikan agar setiap desa wajib membentuk relawan desa dan kepala desa harus jadi garda terdepan relawan, “Dan jangan sampai anggaran dana yang cukup besar ini disalah gunakan, dalam waktu dekat ini ketua DPD PROJO Riau Bapak Sonny Silaban ST juga akan membentuk SATGAS Pengawasan Anggaran Covid 19 di propinsi Riau, “ujar Rusberia.
Kemudian daripada itu Srikandi Projo Rohil ini juga mengajak seluruh lapisan masyarakat di desa untuk terus bersama-sama menanggulangi penyebaran covid 19,
“Berdayakan semua elemen masyarakat yang ada di setiap desa, mari kita bergotong royong dalam mengatasi pandemi covid 19 ini sebagai seruan Bapak Wamendes PDTT, Budi Arie Setiadi yang juga ketum PROJO, “ucapnya.
Terakhir Rusberia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung secara totalitas kebijakan pemerintah pusat dalam menangani penyebaran covid 19,
” seperti diketahui bersama bahwa untuk memutus matarantai penyebaran covid 19 bapak presiden juga telah menghimbau agar kita melakukan social distancing dan juga phsical distancing sebagai warga negara yang baik kita juga wajib patuhi itu, dan Presiden juga telah mengalokasikan dana yang cukup besar untuk penanggulangan dampak pandemi covid 19 ini dengan tambahan belanja dan pembiayaan APBN 2020 sebesar Rp. 405, 1 Trilyun harus kita dukung agar jangan sampai sia-sia semua itu, harus bisalah kita laksanakan semua himbauan pemerintah, “pungkasnya sembari mengingatkan.(Ind)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.