BAGANBATU,Mandiripos.com- Nasabah Bank Rakyat Indonesia ( BRI ) Unit kerja Simpang Kayangan Balam 37 Kecamatan Balai Jaya atas nama Eva Noviyanti berhasil memenangkan hadiah utama Grandprize Toyota Rush G M/T dalam program Panen Hadiah Simpedes ( PHS) Semester I Tahun 2019.
Hadiah utama Grandprize tersebut secara simbolis diserahkan langsung oleh Sekcam H.Darsono dan Pinca BRI Baganbatu M.Ruri kepada Nasabah Eva Noviyanti yang diwakili kepala uker BRI Simpang Kayangan Radi Ramli dengan didampingi Kanit Intelkam Ipda Sihite, Batuud Peltu Ediwiyanto, AMBM Safrudin dan AMO Rindu Marito Simangunsong.
Program PHS yang digelar dihalaman BRI Cabang Baganbatu Jalan Jenderal Sudirman Baganbatu Kota pada Sabtu 12/10 itu juga menyediakan puluhan hadiah untuk nasabah yakni hadiah utama berupa 8 unit speda motor Honda Revo, 4 unit Televisi, 3 unit lemari es, 3 mesin cuci dan puluhan hadiah dorprize.
Pimpinan cabang BRI Baganbatu M.Ruri Efendi dalam sambutannya menyampaikan, meski kondisi ekonomi saat ini dalam keadaan sedang lesu namun acara tetap dapat dilaksanakan. Dan diakuinya semua itu karena berkat kerjasama antara BRI dan Masyarakat khususnya nasabah.
” Tanpa adanya Kerjasama dari masyarakat khususnya nasabah, mungkin acara tidak dapat dilaksanakan sedemikian rupa,” Ungkap M.Ruri Efendi.
Akan tetapi M.Ruri mengaku Optimis BRI Cabang Baganbatu tetap mampu memberikan yang terbaik untuk Nasabah dalam program Panen Hadiah Simpedes yang dilakukan setiap dua kali dalam setahun atau per semester ini.
” untuk itu kami mengajak masyarakat agar gemar menabung di BRI karena masyarakat khususnya nasabah masih ada kesempatan untuk mendapatkan hadiah berikutnya,” ucap M.Ruri lagi.
Lanjut Ruri, Bank BRI selain menjalankan bisnisnya di bidang jasa dan keuangan juga tetap memperhatikan lingkungan diwilayah kerja dan bahkan sebagai bentuk apresiasinya BRI memberikan hadiah kepada masyarakat dan nasabah dengan melalui penarikan undian seperti pada saat ini.
” Hadiah ini adalah sebagai wujud apresiasi dan terimakasih kami BRI kepada Nasabah atas kerjasama dan kepercayaannya,” Ungkap Ruri lagi
Lebih jauh Ruri mengatakan, diusianya yang ke 144 tahun ini, BRI tentu banyak memiliki kekurangan disana sini terutama dalam pelayanan, olehkarenanya Ia menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat khususnya nasabah.
” Disini kami terus berupaya untuk menjadi yang terbaik terutama dalam melayani masyarakat dan nasabah,” Pungkas Ruri.
Camat Bagan sinembah Sakinah diwakili Sekcam H.Darsono menyampaikan apresiasi atas digelarnya Panen Hadiah Simpedes yang dilaksanakan BRI Baganbatu.” Semoga BRI selalu jaya dan maju terus” Ucap H.Sekcam dalam sambutannya.
Disampaikan H.Darsono pihak pemerintah menyampaikan terimakssih kepada BRI atas kepeduliannya kepada masyarakat dan lingkungan yang telah memberikan hadiah kepada nasabah dengan melalui penarikan undian hadiah simpedes ini.
” Ini luar biasa, setiap semester BRI selalu memberikan hadiah kepada masyarakat berupa Mobil, speda motor dan puluhan hadiah lainnya,” Ucap H.Darsono lagi.
Kemudian daripada itu, Sekcam menambahkan dengan diberikannya hadiah dari BRI, tentu akan meningkatkan motivasi dan semangat kepada masyarakat untuk lebih giat lagi menabung dan apalagi PHS ini dilakukan setiap setiap semester sekali tentu saja masyarakat atau nasabah masih berkesempatan untuk mendapatkan hadiah.
” Selamat kepada pemenang semoga hadiah itu dapat bermanfaat dan jangan lupa untuk bersedekah sebagai bentuk rasa syukur,” Pesan Sekcam H.Darsono.(Ind)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.