Tinjauan Vaksinasi di SDN 025 Selatpanjang, Kapolres Berharap Wali Murid Tak Ragu Bawa Anaknya Vaksin


MERANTI – Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH, Jumat 21/1/2022), kembali melakukan peninjauan vaksinasi Covid-19 terhadap anak usia 6-11 tahun. Kali ini, giliran SD Negeri 025 Selatpanjang Selatan yang disambanginya.

AKBP Andi Yul berharap kegiatan vaksinasi anak dapat terus berlanjut ditiap sekolah, khususnya SD yang ada di daerah ini. Pelaksanaan tentunya harus tetap menaati disiplin Protokol Kesehatan (Prokes), terutama memakai masker dan menjaga jarak.

Begitu pula dengan para orang tua wali murid SD di daerah ini, lanjutnya, agar dapat mendukung pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi anak ini.

“Sekali lagi kami mengajak para orang tua wali murid, bawa dan dampingi anak untuk ikut vaksin. Jangan ragu, vaksin aman dan halal. Ini untuk melindungi kita semua. Sesuai dengan ketentuan pemerintah kita dimasa pandemi Covid-19 ini,” imbau sekaligus ajak Kapolres.

Saat peninjauan, Kapolres AKBP Andi Yul juga membagikan susu secara gratis terhadap anak-anak yang telah divaksin di sekolah itu.

Camat Tebing tinggi Husni Mubarak menyebutkan, pihaknya secara intensif membantu pemerintah dalam menjalankan program vaksinasi ini. Bahkan, senantiasa memantau dan menyosialisasikan vaksinasi kepada seluruh masyarakat, terutama di Kecamatan Tebing Tinggi.

“Untuk itu, kami mengajak masyarakat yang belum vaksin untuk segera ikut. Begitu pula dengan anak-anaknya, agar diikutkan vaksi juga,” ajaknya.

Sementara itu, Kepala SD Negeri 025 Selatpanjang Selatan, Hj Zuraida SPd SD menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi, terlebih anak harus tetap didukung. Hal itu mengingat situasi pandemi saat ini.

“Semoga dengan telah divaksin, bisa menjaga kesehatan anak-anak kita ini. Kami dari sekolah mengucapkan terima kasih, terutama kepada tim vaksinator Puskesmas Alahair dan pihak Polres atas terlaksana vaksinasi murid di sekolah kami,” ucapnya.

Baca Juga  Sekda Buka Monitoring & Analisis ANJAB

Target vaksinasi anak di SD ini sebanyak 143 murid yang dilaksanakan oleh tenaga vaksinator dari Puskesmas Alahair, Kecamatan Tebing Tinggi. Peninjauan juga ikut dihadiri Wakapolsek Tebing Tinggi Ipda Iskandar Nopianto dan personil lainnya.***

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca