Tampil Memukau, Rombongan Pawai Ta’aruf Meranti Siap Jadi Juara Pada MTQ Ke-37 Tingkat Provinsi Riau


Pekanbaru,Mandiripos.com-Menyemarakan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Ke-37 Tingkat Provinsi Riau di Kota Pekanbaru, rombongan Pawai Ta’aruf Kepulauan Meranti yang dipimpin langsung Sekretaris Daerah Yulian Norwis SE MM berhasil memukau publik, dalam penampilannya rombongan Pawai Ta’ruf Kepulauan Meranti menampilkan tarian persembahan yang menggambarkan program ‘Meranti Mencetak Seribu Hafiz’ selain itu juga menampilkan mobil hias yang menggambarkan kearifan lokal dan potensi Meranti sebagai penghasil Sagu terbaik didunia, pada acara pelepasan Pawai Ta’aruf MTQ Ke-37 Tingkat Provinsi Riau oleh Gubernur Riau H. Wan Thamrin Hasyim, jalan Gadjah Mada, Kota Pekanbaru, Rabu (12/12/2018).

Turut hadir bersama Sekretaris Daerah H. Yulian Norwis, Ketua DPRD Kepulauan Meranti H. Fauzy Hasan, Asisten I Sekdakab. Meranti H. Jonizar, Para Pejabat Eselon II Dilingkungan Pemkab. Meranti, Kabag Sekdakab. Meranti dan Para Camat Se-Kabupaten Meranti, Tokoh Masyarakat, Para Pelajar Peserta Pawai.

Rombongan pawai Ta’aruf Meranti dengan pakaian aneka warna terlihat sangat bersemangat. Rombongan Pawai Ta’aruf Kepulauan Meranti memang bukan yang terbesar namun mampu menampilkan sesuatu yang unik yakni Tarian Persembahan yang sangat memukau hingga membuat Gubernur dan para tamu tersenyum. Tak hanya itu mobil hias yang diikutsertakan di desain sedemikian rupa sehingga mampu menggambarkan bahwa Meranti adalah daerah penghasil Sagu kualitas premium didunia.

Dibarisan depan tampak barisan Bujang Dara, diikuti Mobil Hias Sagu Meranti dan puluhan ibu-ibu anggota PKK dan Darma Wanita Meranti membawa hiasan Maggar Mayang, barisan para penari dan selamjutnya barisan Para Pejabat Eselon II dan Para Camat Se-Kabupaten Meranti.

Terakhir rombongan pemain music kesenian khas Meranti yang mengiringi Tarian Persembahan yang menggambarkan program Meranti Mencetak Seribu Hafiz sebagai salah sagu upaya mewujudkan Visi dan Misi Meranti menjadi Negeri Madani.

Baca Juga  Wabub meranti Membuka Jambore Pemuda kepulauan Meranti 2019

Pada kesempatan itu sebagai bentuk terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Riau pada kesempatan itu rombongan yang dipimpin langsung Sekretaris Daerah Meranti H. Yulian Norwis SE MM dan Ketua DPRd Kepulauan Meranti H. Fauzy Hasan,menyerahkan cenderamata berupa palakat kepada Gubernur Riau H. Wan Thamrin Hasyim yang telah menyelenggarakan Ivent MTQ sebagai bentuk Syiar Islam mewujudkan masyarakat melayu yang Madani.

Sekedar informasi, dari laporan pihak LPTQ Kepulauan Meranti Azmi, jumlah Qori dan Qoriah yang akan berloba dalam MTQ Provinsi kali ini berjumlah 49 orang, dengan komposisi 25 orang peserta putra dan 24 orang peserta putri, plus Official dan pelatih sebanyak 30 orang. Para Qori dan Qoriah Meranti ini akan mengikuti seluruh Cabang yang diperlobakan yakni 1. Tartil Quran, 2. Tilawah, 3. Qiraat, 4. Hifzil Quran, 5. Syahril Quran, 6. Fahmil Quran, 7. Tafsir Quran, 8. MMQ dan terakhir 9. Khatil Quran.

Pada MTQ Ke-XXXVII Tingkat Provinsi Riau di Kota Pekanbaru kali ini, dikatakan Sekretaris Daerah H. Yulian Norwis, Kabupaten Kepulauan Meranti yang pada ajang MTQ sebelumnya berhasil keluar sebagai Runner Up berharap pada MTQ Ke-XXXVII Tingkat Provinsi kali ini dapat menjadi yang terbaik atau setidaknya dapat mempertahankan rangkingnya. (Fit).

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca