Wabub Meranti Hadiri Musrenbang ,Kades Harus mengajukan Usulan Secara Prioritas


SUNGAI TOHOR,Mandiripos.com – Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim yang di dampingi Ketua DPRD Kabupaten Meranti H Fauzi Hasan SE dalam acara Pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Kepulauan Meranti di Aula Kantor Camat Tebingtinggj Timur Tahun 2018, Rabu (14/2).

Turut hadir mendampingi Wabup H Said Hasyim, Anggota DPRD Kabupaten Meranti Taufiek dan H Nursalim, Kepala Bappeda Ir Mamun Murod MM, Seluruh Kepala OPD se Kabupaten Meranti, Camat Tebingtinggi Timur H Suyatno SPd MM, Seluruh Kades se Kecamatan Tebingtinggi Timur dan Para undangan lainnya. 

Dalam sambutannya, Camat Tebingtinggi Timur H Suyatno mengatakan, kami atas nama Kecamatan Tebingtinggi Timur mengucapkan selamat datang bapak Wabup H Said Hasyim beserta rombongan yang sangat ramai sekali. 

Dan ini tentunya, akan memberikan kami lebih semangat lagi dalam membangun Kabupaten Meranti khususnya Kecamatam Tebingtinggi Timur kedepannya. 

Kepada seluruh Kades, saya berharap apa yang di sampaikan masing – masing Kepala OPD agar dapat di pahami dan usulkanlah yang dapat langsung skala prioritas, harapnya. 

Sementara itu, Wabup H Said Hasyim menjelaskan, bahwa pada acara Musrenbang tingkat Kecamatan ini, Pemerintah telah memberi kesempatan kepada Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat untuk bisa menyampaikan usulan dari berbagai kebutuhan yang menjadi prioritas di setiap masing – masing Desa. 

” Oleh karena itu, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kepulauan Meranti berharap kepada semua Kepala Desa untuk bisa menghadiri kegiatan Musrenbang ini dan harus serius ikut acara setahun sekali”, ujar Wabup. 

Dan Wabup H. Said Hasyim juga menyampaikan kepada para Kades agar bisa mengajukan proposal usulan Musrenbang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. 

” Hal tersebut, H. Said Hasyim mengharapkan kepada semua OPD bisa bekerja dengan lebih kreatif lagi demi mencapai kemajuan daerah, karena Meranti merupakan Daerah yang tertinggal dan termiskin di Riau dan ini sangat perlu untuk harus dapat dengan apa saja yang di ajukan oleh masyarakat setempat.”, harapnya. (Ari)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca