Polres Bareng Distan Asahan Lakukan Penanaman Jagung


Kisaran. Polres dan Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Asahan melakukan gerakan penanaman jagung di areal PT Padasa Enam Utama.

Gerakan tanam jagung tersebut bertujuan untuk menjaga ketahanan pangan di wilyah kabupaten Asahan. ” Untuk mewujudkan program ketahanan pangan, kita harus lakukan gerakan nyata, ” ucap Kapolres Asahan, AKBP Nugroho Dwi Karyanto, Senin (18/5/2020) sekira pukul 14.00 wib disela-sela penanaman jagung di Kecamatan Teluk Dalam.

Kapolres juga menyatakan program ketahanan pangan tersebut akan terus ditingkatkan bersama Pemkab Asahan dan perusahaan. “Semoga program ini bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat dan diharapkan bisa memotivasi kelompok tani,” sebut Nugroho, sembari meminta kepada masyarakat tetap ikuti protokol kesehatan menghadapi pandemi corona virus.

Sementara itu, Kadis Pertanian Asahan, Oktoni Eryanto menjelaskan kerjasama program ketahanan pangan ada dibeberapa tempat diantaranya Kecamatan Teluk Dalam di areal perkebunan PT Padasa Enam Utama sebanyak 110 hektare akan ditanam jagung.

Kalau seluruhnya ada 510 hektare di empat kecamatan di Asahan dengan 7 ton lebih bening jagung telah disiapkan pihaknya. “Kami ucapakan terimaksih kepada Kapolres atas kepeduliannya terhadap ketahanan pangandi Asahan,” ujar Oktoni sembari berharap program ini dapat berlanjut.

Program yang melibatkan para kelompok tani juga mendapat sambutan baik dari pihak PT Padasa Enam Utama. “Kita sangat mendukung program pemerintah, termasuk ketahanan pangan,” ungkap B Simanjuntak.(met)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca