TALANG MUANDAU – Janji Iman Keluarga Besar Opung Bastian Siahaan dalam membangun rumah ibadah Gereja Persekutuan Protestan yang berada di Jl. Gajah Mada KM. 36, Desa Tasik Serai Barat, Kecamatan Talang Muandau hampir rampung.
Bangunan fisik yang sedang dikerjakan para tukang yang dibiayai penuh Pemilik Lahan 400 Hektar (Ha) itu kini tampak mulai berdiri kokoh. Tampak badan bangunan Gereja sudah berdiri tegak dan kerangka rabung untuk pemasangan seng sudah dipasang.
Bangunan Gereja Persekutuan Protestan ini boleh dikatakan cepat dalam pengerjaannya sejak dilaksanakan peletakan batu pertama sekira satu bulan yang lalu, Sabtu (4/6/2022) sekira jam 10 pagi.
Ibu R. Boru Siahaan yang dipercaya Keluarga Besar Opung Bastian Siahaan sebagai Pemimpin Pengelola Lahan 400 itu menyebutkan bahwa proses pembangunan Gereja ini tetap akan berjalan sesuai Janji Iman Orangtuanya (Bapak RM. Siahaan) dan Kakak laki-laki tertuanya (E. Siahaan) dengan menggunakan hasil dari Lahan Kelapa Sawit ± 400 hektar itu.
Walau situasi saat ini harga kelapa sawit cukup memprihatinkan namun semangat membangun Gereja itu tetap tinggi, karena itu sesuai pesan Orang tua dan Kakak Ibu R. Siahaan sebelum dipanggil Tuhan sekira 2 tahun yang lalu. Karena Almarhum dulu sering sakit-sakitan, baru kini terlaksana proses pembangunannya.
“Walau dalam keadaan ekonomi saat ini cukup memprihatinkan karena harga buah kelapa sawit sangat anjlok, namun kami Keluarga Besar Opung Bastian Siahaan tetap optimis dan semangat membangun rumah ibadah Gereja Protestan Persatuan ini”, ujar Ibu R. Siahaan kepada awak media, Senin (11/07/2022), sore sekira pukul 16.00 Wib.
Dalam pantauan awak media di lokasi pembangunan Gereja, benar bahwa bangunan fisik GPP ini hampir rampung. Tampak badan bangunan sudah berdiri tegak, kerangka perabung seng sudah standby.
Masih komitmen pada Janji Iman, bahwa pembangunan Gereja Protestan Persatuan itu akan dibangun Keluarga Besar Opung Bastian Siahaan hingga selesai dan terima kunci bahkan peresmiannya akan dibiayai oleh Pihak Lahan 400.
“Kita tetap komitmen akan Janji Iman Bapak (Opung Bastian Siahaan) akan membangun Gereja itu hingga selesai. Karena Bapak dulu sangat prihatin melihat bangunan fisik dari Gereja GPP yang lama, sudah tidak layak untuk digunakan karena bangunannya sudah cukup lama dan tua, bahan bangunannya juga sudah ada yang keropos”, tegas Ibu R. Siahaan putri bungsu dari Almarhum Opung Bastian Siahaan.
Hal senada juga disebutkan Bapak N. Sipayung selaku Pimpinan Pelaksana Lahan 400 Milik Keluarga Besar Opung Bastian Siahaan, bahwa bangunan tersebut sedang berjalan sesuai dengan rencana. Jika ada bahan bangunan yang masih dibutuhkan, Pak Payung langsung memesan ke Toko Bangunan Kota Duri.
“Apa yang kurang, apa yang dibutuhkan untuk pembangunan Gereja itu, langsung kita pesan dan suruh antar dari Toko Bangunan dari Kota Duri. Ini sesuai perintah dari si Bos”, ujar Pak Payung.
Pak Payung juga menegaskan, sesuai rencana, bangunan Gereja tersebut ditargetkan akan rampung bulan ini.
Terpisah, melihat pembangunan Gereja Persekutuan Protestan (GPP) Immanuel KM 36 telah berjalan dengan baik dan sudah 65%, Pimpinan Pusat Gereja Persekutuan Protestan yang berkantor di pusat Jl. Sempurna Ujung No.229 Medan, Pdt. Makmur Simaremare, S.Th, M.M., selaku Bishop GPP merasa senang dan bersyukur kepada Tuhan.
“Puji dan syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yesus Kristus Kepala Gereja karena pembangunan Gereja Protestan Persekutuan (GPP) Immanuel KM 36 telah berjalan dengan baik dan 65 % telah selesai”, ucap Bishop GPP Pusat, Pdt. Makmur Simaremare, S.Th, M.M melalui Pendeta Resort Pdt. Rasianta Munthe, S.Th kepada awak media, Senin (11/07/2022) sore sekira pukul 16.35 Wib).
Kepada Keluarga Besar Oppung Bastian Siahaan selaku Pemilik Lahan 400 yang sudah bersedia membangun Gereja Protestan Persekutuan, Hamba Tuhan Gembala Gereja, Pdt. Rasianta Munthe, S.Th juga mengucapkan terimakasihnya.
“Kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Keluarga Besar, Opung Bastian Siahaan/ Br. Pangaribuan. Semoga Tuhan Yesus memberkati Keluarga Besar Opung Bastian Siahaan, terlebih kepada inang Opung Bastian boru diberikan kesehatan dan panjang umur dan rejeki yang berlimpah-limpah, Amin”, ucap dan do’a Hamba Tuhan Pdt. Rasianta Munthe, S.Th diakhir. (BN)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.