Kadin Bengkalis Siapkan 3.000 Dosis Vaksin Covid-19


BENGKALIS – MANDIRI POS, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bengkalis akan melaksanakan vaknisasi sebanyak 3.000 dosis. Vaknisasi Covid-19 tersebut dijadwalkan akhir Agustus 2021. Hal itu disampaikan Ketua Kadin Bengkalis Masuri, SH, Selasa (24/8/2021).

Masuri mengatakan, vaknisasi yang dilaksanakan untuk masyarakat dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Vaksin 3.000 dosis jenis Sinovac tersebut nantinya dilaksanakan secara massal.

“Vaksin diperkirakan tiba di Bengkalis akhir Agustus mendatang. Untuk saat ini diharapkan masyarakat dan pelaku usaha UMKM, yang ingin di vaksin segera mendaftar,”ujar Masuri.

Untuk vaksinasi ini, sambugnya, antusias masyarakat yang mendaftar cukup besar dan sudah hampir seribuan lebih yang sudah mendaftarkan dirinya, untuk di vaksin.

“Kita membantu program pemerintah untuk vaksinasi bagi masyarakat. Kadin akan bekerjasama dengan pemerintah daerah melalui dinas kesehatan terkait, baik masalah tempat maupun tenaga kesehatan (nakes),”tutupnya.(sir/rls)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Baca Juga  Plh. Bupati Bengkalis Ikuti Rapat Pleno TPAKD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca