Inovasi dan Perbaikan: Polbeng Antusias Sambut Tim Asistensi SAKIP 2021


BENGKALIS – MANDIRI POS, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melakukan Asistensi Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dilingkungan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Vokasi. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari hasil rekomendasi evaluasi SAKIP tahun 2020 yang diharapkan.

Instansi pemerintah setelah adanya asistensi ini akan mampu melakukan evaluasi secara mandiri serta adanya peningkatan dalam perolehan nilai SAKIP pada satuan kerja, unit maupun perguruan tinggi dilingkungan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dan Vokasi (Ditjen Diksi).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Gedung Utama kampus Polbeng pada kamis 15 April 2021 ini, dihadiri oleh unsur pimpinan, kepala pusat, ketua jurusan dan tim Renstra dan dibuka oleh wakil direktur II bidang keuangan, umum dan kepegawaian Politeknik Negeri Bengkalis Bapak Guswandi, MT.

Dalam kesempatan tersebut, Wadir II Polbeng ini menyambut baik kegiatan asistensi yang dilakukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini, dan berharap dengan adanya asistensi ini Polbeng dapat melakukan evaluasi dan perbaikan.

“Kagiatan Asistensi SAKIP yang dilakukan Kemendikbud ini, merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan kualitas implementasi SAKIP Polbeng dan diharapkan unit kerja agar secara terus menerus melakukan inovasi dan juga perbaikan dalam pelaksanaan program dan kegiatan agar pencapaian target kinerja dapat melebihi target yang ditetapkan pada perjanjian kinerja” ungkap Guswandi, MT.

Selain itu, pelaksanaan asistensi ini juga bertujuan untuk mengecek progress implementasi SAKIP sampai dengan bulan Maret 2021 ini apakah telah disusun atau tidak.

Adapun Tim yang ditugaskan kemendikbud untuk melakukan asistensi di kampus Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) terdiri dari 2 orang yakni Bapak Ridwan selaku Inspektorat jenderal dan Bapak deni Febrianto selaku Tim teknik pada Setjen Pendidikan Vokasi. (sir)

Baca Juga  Camat Bukit Batu Pantau dan Saksikan Langsung Kegiatan Vaksinasi Massal Wilayah Kerjanya

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca