Sangat luar Biasa, apa yang dilakukan oleh Dharma Wanita Polbeng pada saat Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1442H


BENGKALIS – MANDIRI POS, Peduli sesama terutama kepada anak yatim dan kaum duafa, dengan berbagi sedikit rezeki dalam bentuk santunan, bingkisan dan sembako. Itulah yang dilakukan oleh Dharma Wanita Politeknik Negeri Bengkalis (DWPB) pada hari ini Sabtu 10 April 2021 di Aula Gedung Utama Polbeng jalan Bathin Alam Air Putih Bengkalis.

Kegiatan kemanusian peduli sesama yang dilakukan oleh ibu ibu Dharma Wanita Politeknik Negeri Bengkalis (DWPB) dipimpin langsung oleh Ketua DWPB Ibu Yelni Noviyanti. Kegiatan yang sudah direncanakan ini berjalan lancar dan sesuai yang diharapkan.

Sebenarnya berberapa hari lalu kegiatan ini telah kita mulai, dan kita telah membagikannya, namun pada hari ini kita hanya melanjutkannya lagi, sekaligus menutup acara dan bersilaturahmi kepada sesama pengurus untuk menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan, ujar Yelni Noviyanti.

Adapun kegiatan peduli sesama yang telah kami lakukan yaitu, kami telah membagikan santunan berupa uang tunai sebanyak 20 orang kepada anak yatim, dan juga telah membagikan 32 paket sembako kepada kaum duafa. Masing masing anak yatim dan kaum duafa juga kami diberikan tambahan berupa bingkisan.

“Berbagi rezeki kepada sesama anak yatim dan kaum duafa merupakan kegiatan terpuji dan sangat disenangi oleh Allah SWT.”

Jadi marilah kita berbagi rezeki bersama, dan marilah kita lanjutkan kegiatan terpuji ini. Dan marilah kita jalankan terus kumpulkan dana, baik itu melalui penggalangan dana maupun melalui infak lewat orang orang dari lingkungan Politeknik Negeri Bengkalis ini, harap Yelni.

Semoga sedikit rezeki yang kita berikan kepada anak yatim dan kaum duafa dalam menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan ini, bisa sedikit membantu persiapan berpuasa nanti, kerena senyum dan bahagia mereka merupakan harapan kita semua, ujarnya lagi.

Baca Juga  Tim Pengabdian Polbeng Bantu Strategi Marketing Ikan Lomek Kering Bumdes Kuala Alam

Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh anggota dan pengurus DWPB, terima kasih juga saya ucapkan kepada donatur dan panitia yang telah berpartisipasi mengsukseskan acara ini, semoga semua mendapatkan keberkahan dari allah SWT, ungkap Yelni mengakhiri. (sir)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca