BENGKALIS – MANDIRI POS, Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) melakukan pembinaan dan pengabdian ke masyarakat dalam bentuk bimbingan, salah satunya mengenai Unit bimbingan Perdagangan dan Jasa pada Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kuala Alam, Senin (23/11/2020).
Adapun bimbingan dan pengabdian yang dimaksud adalah bimbingan terhadap pengelolaan keuangan BUMDes Kuala Alam Kabupaten Bengkalis oleh Dosen Polbeng Program Studi Akuntansi Keuangan Publik (AKP), pelaksanaan tersebut dilaksanakan dalam rangka Tri Darma Perguruan Tinggi di Desa Kuala Alam.
Program yang dilakukan Dosen Polbeng ini sebelumnya telah pernah dilakukan mediasi, Bendahara BUMDes dan bendahara unit dagang dan jasa telah terlebih dahulu mendatangi pihak Politeknik untuk melaporkan tentang kondisi terhadap keuangan mereka saat ini,
namun kesepakatan yang didapat dari Dosen Prodi AKP untuk memberikan bimbingan telaksana pada hari ini.
Dari Dosen Prodi AKP Polbeng membentuk tim pada kegiatan tersebut, Dosen Endang Sriwahyuni sebagai ketua tim, Dosen Nurhazana dan Dosen Husni Mubarak sebagai anggota tim, dan mereka dibantu oleh berberapa mahasiswa.
Pelaksanaan bimbingan tersebut dilaksanakan di ruko dan tempat jualan BUMDes, yang dihadiri oleh Zulkifli Direktur BUMDes, bendahara dan pengurus.
Atas bimbingan yang diberikan oleh Dosen Prodi AKP ini, Zulkifli Direktur BUMDes berharap agar ilmu yang diberikan ini dapat dipergunakan, terutama dalam mengatur keuangan BUMDes Kuala Alam desanya itu.
Zulkifli mengatakan sebenarnya BUMDes kami ini merupakan mitra dan binaan Polbeng, namun pada hari ini kami meminta bimbingan agar BUMDes kami lebih baik lagi dalam hal meningkatkan keuangan.
Sementara dari Ketua Tim Dosen Prodi AKP menjelaskan, bahwa kami akan selalu melakukan pengabdian dan bimbingan kepada masyarakat, “kami akan lakukan bimbingan secara bertahap, pertama kita harus pantau kegiatan bisnis, selanjutnya kita bantu pembuatan catatan dan laporan logistiknya hingga seterusnya sampai kepada mengelola keuangannya, ujar Endang menjelaskan.(sir)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.