Berita Bengkalis Terkini

Polbeng Mendukung Program KONI Dalam Pelaksanaan Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Atlet Berprestasi

577
×

Polbeng Mendukung Program KONI Dalam Pelaksanaan Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Atlet Berprestasi

Sebarkan artikel ini

BENGKALIS – MANDIRI POS, Sempena Hari Olah Raga Nasional (HAORNAS) ke-37, Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) melaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) sekaligus tukar cenderamata di Gedung Daerah, Rabu, 09 September 2020.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bengkalis tersebut bertemakan “Dengan Semangat HAORNAS ke-37 Tahun 2020, Terciptanya SDM Atlet Berprestasi Melalui Perguruan Tinggi.”

Adapun MoU yang ditandatangani yakni terkait kerja sama dalam hal peningkatan sumber daya manusia (SDM) atlet berprestasi melalui perguruan tinggi.

Selain Polbeng, penandatanganan MoU juga diikuti oleh 4 perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Bengkalis.

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Politeknik Negeri Bengkalis Johny Custer, ST, MT diwakili Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Akmal Indra, S.Pd. MT mengatakan, penandatangan MoU dengan KONI ini dalam rangka kerja sama terhadap atlet yang berprestasi di Bengkalis.

“Intinya, bagaimana atlet berprestasi mendapat kemudahan untuk melanjutkan kuliah di Bengkalis,” tuturnya.
Dan kita sangat mendukung program dari KONI tersebut.

Selanjutnya, Ketua KONI Kabupaten Bengkalis Darma Firdaus memberikan apresiasi atas kerja sama tersebut.

Untuk saat ini, lanjutnya, sudah terdapat 5 perguruan tinggi di Kabupaten Bengkalis yang bekerja sama dengan KONI.

“Bentuk kerjasamanya yakni melalui program keringanan biaya pendidikan untuk para atlit serta program beasiswa pendidikan lainnya,” tuturnya.

Diharapkan, kerja sama tersebut dapat memacu atlet untuk lebih semangat dalam meraih prestasinya, ujar Darma Firdaus.(sir)


Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca