BENGKALIS – MANDIRI POS, Usai melaksanakan Sholat Idul Adha di Masjid Agung Istiqomah Bengkalis, Pelaksana Harian Bupati Bengkalis H Bustami HY langsung menuju kediaman pribadinya untuk menyaksikan secara langsung pemotongan hewan kurban yang telah diserahkan di Musholla Al-Ikhlas, Jum’at, 31 Juli 2020, Jalan Kelapapati Darat Bengkalis.
Bustami mengatakan, ibadah kurban merupakan salah satu wujud rasa syukur atas karunia dan nikmat yang diberikan Allah SWT kepada umat Islam. Rasa syukur tersebut diwujudkan dengan cara menyembelih hewan kurban.
“Daging kurban tersebut dibagikan kepada fakir miskin dan kaum kerabat. Selain wujud rasa syukur kepada Allah SWT dengan menumbuhkan nilai dan semangat solidaritas sosial dalam bentuk berbagi,” kata Bustami.
Selanjutnya Bustami menambahkan Ibadah kurban ini mempunyai makna dan hikmah yang sangat terpuji untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, dua sisi yang sangat penting adalah , Hablumminallah dan Hablumminannas.
Bustami meminta kepada pihak panitia penyelenggara untuk membagikan daging kurban dengan sebaik-baiknya terutama untuk dapat diterima oleh pihak yang berhak ataupun masyarakat kurang mampu.(sir/diskominfotik)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.