PINGGIR-Dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19) dan mengatasi hal-hal yang tidak di inginkan. Anggota Koramil 04/Mandau Kodim 0303/Bengkalis Serka Suprapto melaksanakan kegiatan Posko Tim pencegahan dan penanggulangan penyebaran Virus Covid 19 Kab. Bengkalis.
Pengecekan ke posko covid-19 dilakukan oleh anggota Koramil, Serka Suprapto bersama tim Pencegahan dan Penanggulangan Penyebaran Virus Corona COVID-19. Telah melaksanakan antisipasi penyebaran Virus COVID 19 bertempat di Posko Perbatasan Kecamatan Pinggir dengan Kabupaten Siak di yang dipusatkan di desa Pangkalan Libut.
Dandim 0303/Bengkalis, Letkol Inf Lizardo Gumay, S.H,M.M melalui Danramil, Kapten Arh H. Sitorus kepada wartawan, Sabtu (9/5) mengatakan bahwa dalam posko tersebut di tempatkan 1 anggota TNI, 2 orang dari puskesmas, 2 orang dari Polsek Pinggir, 2 orang dari BPBD dan 6 orang dari Dinas Perhubungan. Jadi setiap kendaraan di stop dan di lakukan pengecekan terhadap penumpang meliputi cek administrasi dan suhu tubuh terutama bagi kendaraan yang dari daerah zona merah. (MT/BN).
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.