Melalui BSL, Penumpang dari Malaysia yang Tiba di Bengkalis Kembali Turun 30 Persen


BENGKALIS – MANDIRI POS, Sejumlah penumpang asal negara terjangkit Covid-19 (Malaysia), hari ini, Ahad, 5 April 2020, kembali tiba Kabupaten Bengkalis melalui Bandar Sri Laksamana (BSL).

Namun, bila dibandingkan kemarin, penumpang yang otomatis terkategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 tersebut, menurun sekitar 30 persen.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis Djoko Edy Imhar melalui Sekretaris H Zul Asri mengatakan, jumlah penumpang dari Mayalsia yang tiba di BSL sama dengan Jumat, 3 April 2020.

“Kalau kemarin hanya 21 orang, hari ini sama dengan Jumat. Hanya 15 orang, Menurun 28,57 persen,” jelas H Zul Asri, beberapa saat lalu.

Dikatakannya, seperti kemarin, ke-15 penumpang yang tiba di BSL hari ini, sebelumnya juga transit di Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau. Mereka sampai di BSL menggunakan 2 kapal.

“Batam Jet 6, dan Dumai Line 8,” imbuhnya.

Dijelaskan H Zul Asri, penumpang yang tiba di BSL menggunakan Batam Jet 6 sebanyak 7 orang. 6 laki-laki dan 1 perempuan.

“Satu diantara 6 penumpang laki-laki yang menggunakan Batam Jet 6 terdapat 1 orang anak Balita. Umurnya sekitar 3 tahun,” imbuhnya.

Sedangkan yang memakai Dumai Line 8, kata H Zul Asri, sebanyak 8 orang. 5 laki-laki, dan 3 perempuan. Semuanya penumpang dewasa. Tak ada anak-anak.(sir)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Baca Juga  Plh. Bupati Bengkalis Lakukan Vidcon Bersama Plt. Sekjen dan Dirjen Kemendagri Pilkada Serentak Desember 2020, Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca