DURI,Mandiripos.com-Sabtu malam (13/7), sepanjang pukul 23.00 WIB hingga Ahad (14/7) jam 01.30 WIB giat patroli Polsek Mandau di seputaran ruas Jalan Hang Tuah, Jalan Mawar serta di Jalan Jenderal Sudirman Duri, kepolisian berhasil mengamankan tiga unit sepeda motor tanpa plat nomor.
Tiga sepeda motor yang berhasil diamankan masing-masing, Yamaha RX King, Yamaha Vixion serta Kawasaki KLX. Selanjutnya kendaraan diberikan tindakan hukum berupa proses tilang.
Giat K2YD Polsek Mandau langsung di pimpin Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi SIK, Waka Polsek Mandau AKP Ali Suhud, Kanit Sabhara AKP Artisal, Kanit Intel IPTU Hermanto dan Panit Res IPDA R Hutehean serta 16 personil gabungan Polsek Mandau.
Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi S.IK melalui Kasi Humas Polsek Mandau menyebutkan giat patroli dengan sasaran lokasi kawasan rawan kejahatan jalanan, premanisme dan kejahatan lainnya termasuk lokasi balap liar.
“Giat K2YD dengan pemeriksaan kelengkapan pengendara dan kendaraan serta penyampaian pesan Kamtibmas kepada masyarakat,”ujarnya.
Dijelaskan Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi SIK lagi, melalui Aiptu Yarman B kegiatan patroli di seputaran Jalan Mawar dan Jalan Jenderal Sudirman serta Jalan Hang Tuah Duri untuk antisipasi aksi balap liar.
Personil Polsek dalam kegiatan itu melakukan penindakan, terhadap pengendara yang di duga melakukan aksi balap liar serta pemeriksaan kelengkapan pribadi dan kendaraan kepada pengendara yang di duga melakukan balap liar.
“Patroli gabungan antisipasi kejahatan jalanan (C3) di wilayah hukum Polsek Mandau serta
menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat yang masih berkumpul di sepanjang Jalan Sudirman Simpang Geroga dan Jalan Hangtuah serta Jalan Mawar Simpang Gate III,”jelasnya.
Guna memastikan kondisi terjaga sebagaimana pasca dilakukan giat K2YD Polsek Mandau piket SPK Polsek Mandau melakukan patroli lanjutan antisipasi balap liar.
“Selama giat berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali,”pungkasnya.(BN)
Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.