Kapolres Siak, Lakukan Kunjungan Ke Pos PAM Tanjung Buton


SIAK – Demi memastikan arus mudik masyarakat yang melalui pelabuhan Tanjung Buton Kampung Mengkapan Kecamatan Sungai Apit, Kapolres Siak AKBP RONALD SUMAJA. S.I.K melakukan kunjungan di Pelabuhan Tanjung Buton pada Rabu (19/4/23).

Tak hanya Kapolres, hadir juga dalam kegiatan kunjungan tersebut yaitu Wakapolres Siak Kompol WAHYU PRIHANTORO, S.Sos., S.I.K, Kabag Ops Res Siak, Kompol NARDI MASRY. SH, Kasat Lantas Res Siak AKP VIOLA DWI ANGGRAENI, S.I.K, Kasat Samapta Res Siak AKP CECEP.S. SH, Kasat Reskrim Res Siak, IPTU TONI PRAWIRA. S.Trk, Kasi Propam Res Siak IPTU J.TAMBUNAN. SH, Ketua Bhayangkari Cab Siak beserta pengurus dan Dokes Polres Siak.

Rombongan Kapolres Siak disambut langsung oleh Kapolsek Sungai Apit AKP JEFRI A PURBA, SH, Kasat Pol Air AKP TOGAR SILALAHI. SH, Ka Pos Pam Pelabuhan Tanjung Buton, IPDA HENDRIZON, Anggota POS PAM 11 personil yaitu sebagai berikut:

– Serda Purba.(TNI)

– Aiptu J. Silalahi (Polri)

– Aipda Dodo Putra (Polri)

– Aipda Pilko. (Polri)

– Aipda Rhomadani (Polri)

– Aipda Rhomi Saputra (Polri)

– Aipda Roffen Rizal (Polri)

– Bripka Syaifuliizan (Polri)

– Saparudin (Dinas Kesehatan)

– Andi (Driver Ambulan)

Dalam kesempatan itu, Kapolres Siak menyampaikan beberapa pesannya, “Ka Pos Yan Agar memahami mengapa berdirinya POS PAM dilokasi ini mengapa tidak ditempat lain. Pahami tugas bagi anggota yang ditugaskan di POS PAM, lakukan Kegiatan patroli. Kapos Pam harus bisa mambagi tugas anggota dan berikan APP setiap hari. Pelajari dan waspada terhadap jam – jam rawan untuk memberikan pelayan. Perhatikan keamanan personil,”jelasnya.

 

Dalam kesempatan kunjungan ini Kapolres Siak memberikan Bingkisan makanan dan minuman untuk personil pengamanan yang diterima langsung oleh KA POS PAM. Giat Kunjungan selesai pukul 14.30 wib, Selama giat berlangsung situasi aman dan terkendali.

Baca Juga  Dana Sertifikasi Guru di Kabupten Siak Akan Segera Cair

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Berita Informasi Terupdate, Teraktual dan Terkini Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca